PROBABILITAS & STATISTIK
Tugas Individu 2
JENIS-JENIS TABEL
1. Tabel satu arah
Tabel satu arah adalah tabel yang memuat keterangan mengenai satu hal atau satu karakteristik saja. karakteristik yang ditunjukkan bisa berupa jumlah, frekuensi, ukuran, kadar/persentasi, dan lain sebagainya. Ini merupakan bentuk tabel yang paling sederhana dan paling mudah dibuat.
2. Tabel dua arah
Tabel dua arah adalah tabel yang menunjukkan hubungan antara dua hal atau karakteristik. Misalnya data jumlah penduduk menurut umur dan jenis kelamin, asal daerah dan agama, jumlah mahasiswa menurut jurusan dan jenis kelamin, dan lain sebagainya.
3. Tabel 3 arah
Tabel tiga arah adalah tabel yang menunjukkan hubungan antara tiga hal atau tiga karakteristik. Misalnya data mahasiswa menurut jenis kelamin, asal daerah, dan jurusan, data jumlah penduduk menurut kecamatan, kelompok umur dan jenis kelamin, data petani padi menurut kategori luas lahan, umur, dan jenis kelamin, dan masih banyak contoh tabel 3 arah lainnya.
Sumber(http://eijuntwenty.blogspot.co.id/2014/05/jenis-jenis-tabel.html)
CONTOH SOAL…..
Tentukan jenis tampilan tabel yang bagaimana yang anda gunakan untuk kasus-kasus berikut :
- Jumlah penjualan yang diperinci berdasarkan :
a). Berdasarkan Jenis barang agar supaya bisa diketahui jenis barang mana yang menunjukan tren naik, dan mana yang menurun.
b). Berdasarkan daerah penjualan, agar bisa diketahui daerah mana yang memberikan hasil penjualan yang tinggi/terbesar.
- JUMLAH PENGANGGURAN DIPERINCI BERDASARKAN :
a). Berdasarkan keahlian dan pendidikan.
b). Berdasarkan umur, keahlian dan daerah asal.
- Jumlah Kredit perbankan yang diperinci berdasarkan :
a). Berdasarkan jenis kredit
b). Berdasarkan Jenis kredit dan bank yang memberikannya
Komentar
Posting Komentar